Merk Laptop Apa Yang Bagus? Awet?

 



Mas, laptop yang bagus merk apa ya?

Mas, acer sama asus bagusan mana?

Pertanyaan tersebut sering kali ditanyakan kepada saya, sehingga saya buat postingan ini untuk merangkum jawaban sesingkat mungkin.

Pada dasarnya tidak ada merk laptop yang bagus secara mutlak.

Ada 2 faktor penting dalam menentukan laptop menjadi cepat rusak.

Yang Pertama adalah Harga Barang. Harga barang menentukan kualitas komponen laptop yang dipakai. Misalkan ada laptop baru dengan harga yang terbilang murah artinya komponen elektronika yang dipakai kemungkinan tidak lebih bagus dan menjadikan daya tahan komponen tidak awet. Ada harga ada kualitas, begitulah kira kira peribahasanya.

Yang Kedua adalah Penggunaan. Misalkan anda beli laptop gaming yang mahal (10jt) misalnya, kemudian dalam penggunaan tidak pernah dimatikan selama seminggu dan selalu untuk penggunaan berat tanpa perawatan, maka dapat dipastikan kondisi komponen elektronikanya cepat rusak. Laptop gaming tidak berarti bahwa penggunaan dapat sembarangan.

Kemudian ada beberapa laptop yang memang secara bawaan memiliki kekurangan dan lebih baik dihindari dalam penggunaan misal Lenovo G40 yang rentan rusak cesingnya dan Asus X441 yang rentan rusak di keyboardnya.


Next Post Previous Post